Hai sobat buku berjalan! Tahukah kamu kalau tanggal 5 Juni merupakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia atau disebut World Environment Day? Sejarah awal tanggal 5 Juni ditetapkan sebagai Hari Lingkungan Hidup ini bermula pada saat Konferensi Lingkungan Manusia atau Konferensi Stockholm pada tahun 1972. Konferensi ini merupakan konferensi besar pertama yang membahas mengenai isu lingkungan hidup yang digelar di Stockholm pada 5-16 Juni 1972. Karena saat itu masalah lingkungan sedang menjadi perhatian serius bagi banyak negara.
Oleh karena itu, buku berjalan kali ini berkesempatan untuk mewawancarai seseorang yang menurut kami sangat inspiratif atas kepeduliannya dalam menjaga lingkungan hidup. Melalui sosial media, dia suka membagikan kegiatannya memilah sampah, menggunakan barang yang reusable dan juga tips-tips less waste. Siapakah dia? Yuk kita kenalan dengan kak Ariyani Sukma atau yang bisa disapa dengan kak Arin.