Kamis, 01 September 2022

Rekomendasi Toko Buku Bekas yang Berkualitas

 Rekomendasi Toko Buku Bekas yang Berkualitas


Halo sobat Buku Berjalan,


Tak terasa, tahun 2022 tinggal menghitung bulan nih! Siapa di sini yang punya list untuk membeli beberapa buku tahun ini, namun terkendala dana dan akhirnya tidak terlaksana? Hmm sayang banget ya! Tapi kamu nggak usah khawatir lagi karena Forum Buku Berjalan punya rekomendasi toko buku bekas untuk sobat buku yang pingin beli buku. Harga ramah, kualitas tetap meriah. Yuk baca sampai selesai! Kali aja toko buku ini ada di daerahmu :)


Books Boss 


https://www.instagram.com/booksboss/?hl=id



Untuk sobat buku yang mencari buku impor dengan harga miring, di sinilah surganya. Selain menyediakan koleksi buku impor, tempat ini juga menyediakan beberapa koleksi mulai dari buku anak, novel lokal bahkan buku sains lho! Lokasinya berada di Jalan Dorang Nomor 7 Semarang. Buat sobat yang berminat, toko ini buka setiap hari kerja pada pukul 08.00-16.00 WIB. Buat kamu yang tak memiliki waktu luang di weekdays, toko ini juga buka hari sabtu nih! Namun durasinya lebih sedikit yaitu pukul 09.00-15.00 WIB. So, untuk sobat buku yang tinggal di Semarang atau yang akan berlibur ke sana, jangan lupa mampir kesini yaa! Dijamin seru dan bikin nagih!


Shopping Center

http://shoppingcenterjogja.blogspot.com/  http://shoppingcenterjogja.blogspot.com/


Kota pelajar memiliki toko buku yang tidak hanya menjual buku baru, tapi juga buku bekas dan tetap berkualitas. Namanya adalah shopping center Jogja. Toko buku bekas ini menjual berbagai buku, termasuk buku langka dan impor. Lokasinya berada di pusat kota, yaitu Jalan Sriwedani-samping Taman Pintar. Jenis buku yang dijual pun bervariasi, mulai dari buku kuliah, umum, dan lain-lain. Taman Pintar ini bisa sobat temui pukul 09.00-21.00 WIB.

 

Pasar Buku Palasari

 

Setelah Books Boss dan Shopping Center yang berada di Semarang dan Yogyakarta, rekomendasi toko buku bekas selanjutnya adalah Pasar buku Palasari yang berlokasi di daerah Bandung. Lokasinya strategis. Jika dimulai dari titik nol kota Bandung, sobat hanya memakan waktu sekitar 10 menit saja. Persisnya berada di Pasar Lodaya, Jalan Palasari, Turangga, Lengkong, Bandung, Jawa Barat. Nah, buat kamu yang ingin datang ke sana sembari berlibur dan berburu buku, kamu bisa mengunjunginya pukul 09.00-17.00 WIB. 


Pasar Buku Kwitang



Pusat penjualan buku populer kali ini berada di Jalan Kwitang Raya, Kwitang, Jakarta Pusat dan menjadi salah satu pasar buku yang paling lengkap. Kwitang buka mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB dan di tempat ini kamu bisa menemukan berbagai buku berkualitas hingga yang langka sekalipun. 

 

Blok M Square

Berada tepat di lantai dasar (basement) Blok M Square, Jalan Melawai V, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, tempat penjualan buku bekas ini menjadi salah satu yang paling populer di kawasan ibu kota. Tempat ini menjual buku yang beragam, baik itu dalam kondisi bekas maupun baru, mulai dari buku pelajaran, majalah, novel, komik, bahkan buku-buku yang terbilang langka sekalipun. Bukan hanya itu saja, tempat ini juga memungkinkan kamu melakukan tawar-menawar dengan penjual, sehingga kamu bisa mendapatkan harga terbaik untuk buku yang akan dibawa pulang. Kamu bisa mengunjungi tempat ini setiap harinya, mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB. 

 

Nah, itu adalah beberapa rekomendasi toko buku bekas yang bisa kalian kunjungi di berbagai daerah mulai dari Semarang, Yogyakarta, Bandung dan Jakarta. nah kalau kalian ada rekomendasi di daerah kalian dan belum disebutkan di atas, silakan tuliskan ceritamu berburu buku di daerahmu di kolom komentar ya!

 

Referensi:

https://penerbitbukudeepublish.com/tempat-jual-beli-buku-bekas/

https://www.sintiaastarina.com/toko-buku-online-favorit/ 

https://www.cermati.com/artikel/8-tempat-belanja-buku-murah-di-jakarta-ini-wajib-dikunjungi-para-pecinta-buku 


Kontributor: Destia Rahmadani

Editor: Yuyun Maulidah






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

I Am Sarahza : Mengeja Makna Berserah Diri yang Sesungguhnya

J umat siang (22/11) yang lalu, Kak Sasha menyapa seisi grup Forum Buku Berjalan (FBB) dengan sapaan hangat. Seperti yang memang selalu dige...